Patroli Polsek Kotabaru Sambangi Pusat Perbelanjaan

Patroli Polsek Kotabaru Sambangi Pusat Perbelanjaan

WhatsApp Image 2025-11-16 at 20.54.21

Dok.Foto/Humas Polres Karawang

 

KOTABARU, KARAWANG – Personil Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat yang dipimpin Bawas Aiptu Achmad Salamun melaksanakan patroli siang hari ke Swalayan Tokma Sukaseuri yang berlokasi di wilayah Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang, Senin (17/11/2025).

Kegiatan ini merupakan upaya kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta mempererat hubungan kemitraan dengan para pelaku usaha dan pengunjung swalayan.

Dalam patrolinya, anggota Polsek Kotabaru memberikan himbauan kepada pihak pengelola dan pengunjung swalayan untuk tetap waspada terhadap segala bentuk potensi kejahatan, seperti pencurian atau penipuan yang kerap terjadi di pusat perbelanjaan. Masyarakat diharapkan lebih proaktif dan tidak segan melapor jika melihat hal-hal yang mencurigakan.

“Kami hadir untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Patroli dialogis ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta meningkatkan kesadaran keamanan di lokasi-lokasi strategis seperti swalayan,” tutur Bawas.

Kapolres Karawang Akbp Fiki Novian Ardiansyah, S.H., S.I.K., M.K.P., M.Si., melalui Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengapresiasi kegiatan patroli ini. Menurutnya, kehadiran polisi di tengah masyarakat adalah wujud pelayanan prima dan komitmen dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

“Dengan sinergi bersama masyarakat, kami optimis dapat mempertahankan suasana kamtibmas yang aman dan nyaman di wilayah hukum Polsek Kotabaru,” ujar Kapolsek.

HUMAS POLRES KARAWANG

Scroll to Top